Text
Terapi Modalitas Keperawatan Pda Klien Psikogeriatrik
Lansia cenderung mengalami masalah kesehatan fisik maupun kesehatan jiwa karena proses menua (aging). Proses menua adalah proses alami yang disertai penurunan kondisi fisik, psikologis, maupun sosial yang saling berinteraksi. Terapi modalitas, selain terapi biomedis konvensional, diperlukan untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan jiwa pada lansia (psikogeriatrik).
Terapi modalitas membantu individu menjadi lebih kompeten dan adaptif dalam praktik keperawatan profesional sebagai aplikasi perawatan yang holistis. Perawat harus memahami berbagai macam bentuk terapi modalitas sehingga dapat menentukan terapi yang cocok untuk klien.
Tidak tersedia versi lain